BWA Distribusikan 10.000 Al-Qur'an Wakaf ke Pelosok Sulsel

al-quran wakaf bwa
Disribusi Al-Qur'an di Toraja Sulawesi Selatan

Makassar, VisiMuslim - Sulawesi Selatan (disingkat Sulsel) adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian selatan Sulawesi. Ibu kotanya adalah Makassar.  Luas wilayah Sulsel 45.764,53 km². Berdasarkan data sensus tahun 2010, jumlah penduduk Provinsi Sulawesi Selatan sebesar 8.034.776 jiwa. Dengan Provinsi yang terdiri dari 21 Kabupaten dan 3 kota. Dari berbagai macam agama, pemeluk agama Islamlah yang terbanyak dengan 7.200.938 jiwa. 

Meski agama Islam tergolong mayoritas, di sebagian daerah terpencil ternyata masih banyak masyarakat yang menghadapi masalah kekurangan al-Qur’an. Dengan ini Badan Wakaf al-Qur’an (BWA) mencoba berpartisipasi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan al-Quran. Tentu dengan bantuan kaum Muslimin lainnya yang berkecukupan harta.

Menyambut Ramadan, Tim BWA telah berhasil mendistribusikan al-Qur’an wakaf tahap pertama sejumlah 10.000 ke daerah pelosok di Sulsel. Mulai Tanggal 08-12 April 2021. Seperti di daerah Toraja 2000, Masamba 1500, Palopo 500, Enrekang 100, Gowa 2000, Maros 500, Bone 800, Pare-Pare 100, Pinrang 100, Pangkep 400, dan Makassar 2000 al-Qur’an. Dari program 100.000 al-Qur’an wakaf. 

Al-Qur'an BWA
Penyerahan secara simbolis Al-Qur'an wakaf ke Ustadz Iqbal Djalil, Lc

Selama distribusi al-Qur'an banyak pihak dari berbagai elemen yang mendukung kegiatan tersebut hingga berjalan dengan  lancar diantaranya: Remaja Masjid, Aparat Desa, Camat dan beberapa masyarakat di masing-masing daerah. Juga, Ustadz Iqbal Djalil, Lc. Yang merupakan Penasehat Walikota bagian Keumatan dan Ketua Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) Sulsel. Juga tokoh agama seperti, DPC Wahdah Islamiyah Ust. Abu Faris Kelurahan Tamaona Desa Kecamatan Tombolopao Kab. Gowa. Pada saat pendistribusian pun, tim BWA juga bekerjasama dengan BKPRMI di Tana Toraja. 

Penulis juga sempat mewawancarai Pimpinan BWA Cabang Makassar Bapak Marten Sakaria mengenai harapan dari disribusi tersebut. “Alhamdulillah dengan suksesnya distribusi 10.000 mushaf al-Qur'an ini tentu jauh dari mencukupi kebutuhan akan al-Qur'an di Sulawesi Selatan. Masih banyak daerah-daerah pelosok yang membutuhkan mushaf al-Qur'an. Olehnya itu harapan kami program 100.000 wakaf al-Qur'an untuk Sulsel. Sekiranya dapat didukung oleh segenap kaum Muslimin secara umum, khususnya masyarakat Sulsel. Caranya sangat mudah cukup menyalurkan wakafnya melalui BWA baik melalui volunter kami di lapangan maupun secara online.” Pungkasnya (13/04/2021). 

Proses Pengangkutan Al-Qur'an Wakaf ke Daerah-Daerah

Adapun harapan Ust. Satria Arief selaku tim lapangan saat disribusi menuturkan “Semoga pada distribusi selanjutnya, semakin banyak daerah yang mendapatkan bantuan wakaf al-Qur’an. Semoga 100.000 al-Qur’an untuk Sulsel bisa memberikan semangat baru bagi kaum Muslimin, untuk semakin meningkatkan kualitas mereka dalam mempelajari agama Islam.” 

Lebih lanjut, menurut Ust. Satria “Saat distribusi al-Qur’an, ada banyak kesan yang didapatkan terutama kegembiraan warga menerima bantuan. Karena hal inilah yang mereka nantikan selama ini, terutama bagi kaum Muslimin yang berada dipelosok. Mereka sangat membutuhkan al-Qur’an. Selain al-Qur’an mereka juga sangat membutuhkan pembinaan sebagai tindak lanjut dari distribusi tersebut. 

Harapan penulis, dengan dibukanya program 100.000 al-Qur’an Road Trip Sulawesi Selatan, InsyaAllah harapan kami (baca: pejuang wakaf BWA) akan terwujud. Baik disribusi di pulau terpencil serta melakukan pembinaan. Sehingga, tidak cukup sampai disini saja 10.000 al-Qur’an wakaf, karena masih banyak daerah pelosok di Sulsel yang belum mendapatkan al-Qur’an. Maka, dukungan/sumbangsih dari seluruh umat Muslim sangat dibutuhkan untuk mewujudkan 100.000 al-Qur’an [www.visimuslim.org]

Penulis, Ika Rini Puspita

Posting Komentar untuk "BWA Distribusikan 10.000 Al-Qur'an Wakaf ke Pelosok Sulsel"