200 Kepolisian New York Akan Dikerahkan ke Washington untuk Mengamankan Pelantikan Joe Biden
New York, Visi Muslim- Departemen Kepolisian Kota New York berencana akan mengirim 200 petugas ke Washington untuk membantu memberikan keamanan selama pelantikan Presiden terpilih Joseph Biden, kata Wakil Komisaris Departemen Kepolisian New York John Miller, Kamis, (14/1/2021).
"Tidak ada yang sebanding dengan ancaman pada masa lalu; kami tidak pernah melihat masyarakat Amerika berperang di jalan-jalan ibu kota negara mungkin sejak perang saudara," kata Miller, dikutip dari CNN. "Kota New York akan melakukan apa saja dan segala sesuatunya dalam kekuasaan kita untuk membantu pemerintah federal," lanjutnya.
Diketahui, pada 6 Januari, pendukung Trump menyerbu Gedung Capitol di Washington DC untuk menghentikan anggota parlemen mengumumkan peresmian dan pengesahan hasil pemilihan presiden pada November, mereka berusaha untuk mencegah Demokrat, Joe Biden menjadi presiden baru. Seorang pengunjuk rasa ditembak mati selama kerusuhan itu. Selain itu, tiga orang lainnya meninggal. Pelantikan Biden dijadwalkan akan berlangsung pada 20 Januari. [] Gesang
Posting Komentar untuk "200 Kepolisian New York Akan Dikerahkan ke Washington untuk Mengamankan Pelantikan Joe Biden"