Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Memasukkan 500 TKA China untuk Alih Tekhnologi, Fadli Zon: Dalih yang Menghina Akal Sehat



Jakarta, Visi Muslim- Rencana kedatangan 500 TKA asal China yang bertujuan untuk alih teknologi merupakan dalih yang menghina akal sehat.

Hal itu disampaikan oleh Politisi Partai Gerindra Fadli Zon, yang ditulis melalui akun Twitter-nya.

"Memasukkan TKA China ke Indonesia karena alih teknologi. Sesungguhnya dalih yang menghina akal sehat," tulis Fadli dalam Twitter-nya pada Senin, (1/6/2020).

Untuk diketahui, sekitar 500 tenaga kerja asing (TKA) asal China akan didatangkan ke Indonesia sekitar akhir Juni atau awal Juli.

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi mengatakan, kehadiran TKA China tersebut guna mempercepat pembangunan smelter dengan teknologi RKEF dari China.

Tekhnologi RKEF pembangunannya digadang bisa lebih ekonomis, cepat dan memiliki standar lingkungan yang baik, juga penghasil produk hilirisasi nikel yang bisa bersaing di pasar internasional.[] Gesang

Posting Komentar untuk "Memasukkan 500 TKA China untuk Alih Tekhnologi, Fadli Zon: Dalih yang Menghina Akal Sehat "

close