Guspardi Gaus Bilang Lebih Baik Tenaga Honorer K2 Diangkat Menjadi PNS
Jakarta, Visi Muslim- Pemerintah akan membuka rekrutmen untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Adapun untuk PPPK, pemerintah mengalokasikan formasi sebesar 1 juta untuk guru honorer dan pendidikan profesi guru (PPG).
Pada tahun 2021 ini pemerintah merencanakan akan mengangkat 1,3 juta ASN. Sebanyak satu juta untuk PPPK dan 300 ribu untuk formasi tenaga teknis dan lainnya.
Dibanding PPPK, Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus mengatakan lebih baik tenaga honorer kategori-2 (K2) diangkat menjadi PNS. Jadi, tidak perlu mengikuti proses rekrutmen PPPK ataupun seleksi.
Lamanya waktu pengabdian para guru honorer dan tenaga K2 ini, kata dia bisa menjadi pertimbangan pemerintah untuk mengangkat mereka menjadi PNS. Dia menegaskan bahwa mereka bukanlah pencari kerja.
“Di samping itu tenaga honorer K2 ini bukan pencari kerja, tapi mereka memang sudah bekerja bertahun-tahun mengabdi pada negara,” ujar legislator PAN itu, Minggu (28/2).
Makanya melalui momentum ini, ia berharap para tenaga honorer K2 agar dapat memanfaatkan peluang dengan sungguh dan maksimal meretas jalan untuk diangkat sebagai pegawai negeri.
“Jangan putus asa, teruslah berjuang melalui berbagai forum dan aliansi tenaga honorer K2 diseluruh Indonesia. Intinya aspirasi para honorer K2 ini akan terus kami perjuangkan di parlemen agar menjadi perhatian dan fokus utama pemerintah,” ungkap Anggota Baleg DPR RI tersebut. (jpg/fajar)
Posting Komentar untuk "Guspardi Gaus Bilang Lebih Baik Tenaga Honorer K2 Diangkat Menjadi PNS"