Menunggak Tagihan, Pasokan Makanan ke Rumah Sakit Gaza Dihentikan

Perusahaan-perusahaan di Gaza telah menghentikan penyediaan makanan untuk Rumah Sakit As-Syifa Gaza lantaran tagihan selama lima bulan belum dibayar, seorang pejabat rumah sakit mengatakan pada Sabtu (1/11/2014), seperti dilansir Ma’an.

Nasr Al-Tatar, direktur umum rumah sakit As-Syifa di Kota Gaza, mengatakan kepada Ma’an langkah itu begitu berbahaya karena berdampak bagi para pasien dan tenaga medis.

RS As-Syifa di Gaza Palestina dalam Serangan Israel
Rumah sakit tersebut telah berutang 800.000 shekel (sekitar $ 211.000) kepada perusahaan-perusahaan terkait untuk pasokan makanan.

Rumah sakit As-Syifa melayani sekitar 1.500 makanan sehari, dan jumlah ini menjadi dua kali lipat selama serangan “Israel” di Gaza pada bulan Juli dan Agustus. [arrahmah/visimuslim.com]

Posting Komentar untuk "Menunggak Tagihan, Pasokan Makanan ke Rumah Sakit Gaza Dihentikan "