Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hamas Tangkap Mata-mata Israel Berupa “Serangga Elektronik” di Gaza


Gerakan Islam Palestina Hamas telah merampas serangga elektronik yang terbang di langit Jalur Gaza, menurut Al-Majd, website keamanan yang dekat dengan Hamas.

Al-Majd melaporkan bahwa perangkat itu digunakan oleh pemerintah Israel untuk memata-matai dan memantau posisi dan basis perlawanan Palestina di Gaza.

Serangga itu juga diyakini sedang digunakan untuk mencari tentara Israel yang dilaporkan diculik selama perang Israel yang terakhir di Jalur Gaza.

Sebuah sumber informasi mengatakan kepada Al-Majd bahwa unit keamanan elektronik Hamas membongkar serangga elektronik tersebut dan menemukan foto-foto tentara yang diculik selama perang yang tersimpan dalam memory chipnya. Mereka juga mengungkapkan bahwa serangga elektronik itu dijalankan dan dipantau melalui satelit.

“Serangga elektronik itu seukuran burung kecil dan terlihat seperti burung dari jarak jauh,” kata sumber informasi. “Mereka bisa dengan mudah terbang dan masuk ke dalam bangunan dan fasilitas lainnya melalui lubang-lubang yang sangat kecil dan terbang dengan mudah di dalamnya.”

Militer Israel melancarkan serangan besar-besaran terhadap Jalur Gaza pada musim panas lalu yang mengakibatkan kematian lebih dari 2.000 warga Palestina. Sekitar 73 warga Israel juga tewas, termasuk enam pejuang non-kombatan. Dua tentara Israel dilaporkan telah diculik oleh pejuang Hamas di Gaza selama operasi darat. Namun, militer Israel mengatakan bahwa mereka telah dibunuh. [www.visimuslim.com]

Sumber : middleeastmonitor.com, 27/3/2015

Posting Komentar untuk "Hamas Tangkap Mata-mata Israel Berupa “Serangga Elektronik” di Gaza"

close