Terungkap, PBB Salurkan Jutaan Dolar kepada Rezim Bashar Assad
DK PBB |
Harian Inggris, The Guardian mengungkapkan bahwa PBB mengirimkan jutaan dolar kepada Bashar Assad di Suriah. Perusahaan-perusahaan di bawah sanksi AS dan Uni Eropa, rekan Assad, departemen dan lembaga amal Rezim, termasuk beberapa lembaga yang didirikan oleh istri dan rekan terdekat Assad telah menerima sejumlah besar bantuan PBB. Dimana bantuan itu digunakan Rezim dalam berbagai serangan yang telah menewaskan ribuan warganya.
Dalam hal ini, Guardian mempertanyakan netralitas dan prinsip-prinsip kemerdekaan PBB. Setelah kasus ini diungkap, puluhan proposal pernyaluran bantuan yang diajukan PBB tampaknya akan menimbulkan banyak kecurigaan.
Kontrak PBB yang diberikan kepada Rezim Suriah, baik secara langsung atau tidak langsung dibeberkan. PBB telah melakukan pembayaran kepada pemasok bahan bakar milik negara untuk meningkatkan pertanian meskipun di bawah sanksi Uni Eropa. 13 juta dan 4 juta dolar masing-masing dibayarkan untuk tujuan ini.
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga memberikan 5 juta dolar untuk mendukung bank darah nasional Suriah yang dikendalikan oleh departemen pertahanan Assad. Lembaga amal Suriah, The Syria Trust yang didirikan dan diketuai oleh istri Assad, Asma menerima total $ 8,5 juta dari dua badan PBB.
UNICEF memberikan 267.933 dolar kepada Al-Bustan Association yang dimiliki oleh Rami Makhlouf, sepupu dan teman Assad yang menjadi orang terkaya di Suriah. Lembaga amal ini telah berafiliasi dengan beberapa kelompok milisi Syiah pro-rezim.
Badan-badan PBB juga membayar $ 9,296,325.59 ke Four Seasons Hotel di Damaskus antara tahun 2014-2015, yang sepertiga sahamnya dimiliki oleh kementerian pariwisata Suriah. Selain itu, UNICEF membayar kepada SyriaTelm yang mendapat sanksi Uni Eropa dan AS sebesar $ 147.289 untuk program kampanye sadar kesehatan melalui SMS setelah gelombang polio melanda negara itu. SyriaTel juga dimiliki oleh Makhlouf.
Analisis juga menunjukkan bahwa PBB telah membayar sekitar 54 juta dan 30 ribu dolar ke 258 perusahaan Suriah. Sejumlah uang 900 juta dolar dari total $ 1,1 miliar bantuan PBB pada tahun 2015 juga dihabiskan untuk disalurkan ke Damaskus.
Data-data tersebut telah menunjukkan kedekatan PBB dengan rezim Assad. Meskipun PBB bisa saja berkilah bahwa Assad berusaha menghalangi bantuan kemanusiaan, sehingga hubungan itu diperlukan agar bantuan sampai kepada warga.
Namun, hubungan ini justru membuat Rezim Assad leluasa untuk menentukan jenis dan wilayah mana saja yang bisa memperoleh suplai bantuan. Sebuah laporan menyatakan lebih dari 50 lembaga kemanusiaan yang didukung PBB dihalangi untuk memberikan bantuan ke wilayah yang dikuasai oposisi. [VM]
Sumber : Daily Sabah/VM
Posting Komentar untuk "Terungkap, PBB Salurkan Jutaan Dolar kepada Rezim Bashar Assad"