Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mendapat Protes Warga, Pemerintah Kyrgyzstan Batalkan Proyek Investasi China Sebesar $ 275 Juta


BISHKEK - Visi Muslim- Pemerintah Kyrgyzstan telah mengumumkan keputusan untuk membatalkan proyek investasi China senilai $ 275 juta di bagian timur negara itu menyusul protes massa yang menentangnya.

Layanan sebuah pers pemerintah mengatakan pada 24 Februari 2020 bahwa keputusan untuk menghentikan rencana pembangunan pusat logistik karena adanya protes yang dilakukan olehw lokal di distrik At-Bashi' di wilayah Naryn.

Menurut layanan pers, langkah-langkah terkait pembatalan perjanjian yang ditandatangani selama kunjungan Presiden Cina Xi Jinping ke Kyrgyzstan pada Juni 2019, sudah disetujui. Ini termasuk membatalkan keputusan untuk menyediakan 200 hektar lahan untuk proyek tersebut. Pemerintah akan mengembalikan 45 juta soms ($ 645.000) kepada investor untuk mengkompensasi kerugian pekerjaan awal, tambahnya.

Pada tanggal 17 Februari, Joint Venture Zona Ekonomi Bebas Ata-Bashi dari Kyrgyztan-Cina mengatakan kontrak itu dibatalkan karena 'tidak mungkin mengerjakan proyek besar jangka panjang di tengah keadaan' di mana sebagian penduduk setempat menentang pembangunan pusat logistik tersebut.

Penduduk setempat telah melakukan beberapa protes terhadap proyek sejak Januari lalu. [] Gesang

Posting Komentar untuk "Mendapat Protes Warga, Pemerintah Kyrgyzstan Batalkan Proyek Investasi China Sebesar $ 275 Juta"

close