Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Fadli Zon: Indonesia Sebaiknya Tidak Ikut Campur dalam Urusan Perang China Vs AS


Jakarta, Visi Muslim- Indonesia sebaiknya tidak ikut campur dalam urusan perang antara China dan Amerika Serikat, posisi kita cukup melihat saja.

Begitu kata mantan Wakil Ketua DPRI RI Fadli Zon saat menanggapi panasnya hubungan antara China dan AS.

"Kalau benar terjadi perang antara China VS AS, sebaiknya kita jangan ikut campur," tulisannya dalam akun Twitter, Rabu, (27/5/2020).

Indonesia justru bisa memanfaatkan kesempatan perang tersebut seperti saat meraih kemerdekaan di tahun 1945. Kala itu diraih saat serangan bom atom AS ke Jepang.

"Lebih baik nunggu siapa pemenangnya dan siapa tahu ada durian runtuh," lanjutnya.

Panasnya hubungan China dan Amerika Serikat akhir-akhir ini dipicu pengumuman kenaikan anggaran pertahanan China. China menegaskan akan terus meningkatkan kesiapan pasukan Tentara Pembebasan Rakyat China (PLA), untuk pertempuran militer.

Peningkatan anggaran ini ditengarai sebagai kesiapan China berperang melawan Amerika Serikat. [] Editor: Gesang

Posting Komentar untuk "Fadli Zon: Indonesia Sebaiknya Tidak Ikut Campur dalam Urusan Perang China Vs AS"

close