Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal New Normal, Gubernur Jawa Tengah: Belajarlah dari Korea Selatan


Semarang, Visi Muslim- New Normal atau normal baru yang tengah di promosikan oleh pemerintah bertujuan untuk menyelamatkan perekonomian yang jatuh akibat pandemi covid-19.

Menanggapi hal itu, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta agar kebijakan itu tidak perlu dilakukan dengan tergesa-gesa.

"Saat ini kita enggak usah bicara normal baru dulu. Tapi kita bicarakan persiapan normal baru. Kalau September (kurva penyebaran Covid-19) sudah bottom, bukanya (melonggarkan PSBB) nanti enak," katanya saat mengisi diskusi online yang diselenggarakan Pusat Kajian Politik dan Keamanan Indonesia, Minggu (31/5/2020).

Gubernur Jawa Tengah itu meminta seluruh pihak belajar dari Korea Selatan yang sempat menerapkan new normal namun ternyata kasus covid-19 kembali melonjak.

"Belajar dari Korea Selatan, kalau disini kasusnya sudah menurun bulan September, nanti November, Oktober, Desember kita ngejarnya enak," tutup Ganjar. [] Editor: Ni-Bay

Posting Komentar untuk "Soal New Normal, Gubernur Jawa Tengah: Belajarlah dari Korea Selatan"

close