Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ulama Saudi: “Mahasiswa Saudi yang Berjihad ke Suriah adalah Pengkhianat”

Anggota Haiah Kibar Ulama Arab Saudi, Syaikh Abdullah Bin Mana’i mengatakan bahwa mahasiswa beasiswa Saudi di luar negeri kemudian pergi ke Suriah untuk berperang adalah pengkhianat, surat kabar Al-Eqtasadiah melaporkan.

Syaikh Abdullah Bin Mana’i mengatakan pemerintah Saudi mengirimkan mahasiswa ke luar negeri dengan tujuan agar mereka bisa melanjutkan pendidikan mereka yang lebih tinggi dan mereka mengkhianati kepercayaan pemerintah jika mereka membatalkan studi mereka dan lebih memilih melakukan perjalanan ke Suriah untuk berjihad.

ilustrasi- Mujahid Suriah
Ia menganggap siapa pun yang melakukan pertempuran di Irak, Suriah, Libya dan Yaman sebagai “pengikut setan.”

“Jika mereka ingin melakukan jihad, mereka harus melakukannya di Palestina, yang telah diduduki selama lebih dari 100 tahun,” tegasnya.

Dia menjelaskan bahwa peristiwa-peristiwa di Irak, Suriah, Libya dan Yaman tidak dianggap jihad, tetapi pekerjaan yang jahat, dan Nabi Muhammad telah mengatakan bahwa jika dua orang Muslimsaling bertarung, maka keduanya berakhir di neraka.[fq/islampos/alarabiya/www.visimuslim.com]

Posting Komentar untuk "Ulama Saudi: “Mahasiswa Saudi yang Berjihad ke Suriah adalah Pengkhianat”"

close