Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mardani Ali Sera: Gaungkan Pansus Jiwasraya


Jakarta- Visi Muslim- Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera mengajak masyarakat, khususnya pengguna media sosial (medsos) untuk ikut mendorong pembentukan panitia khusus (pansus) untuk mengusut kasus gagal bayar PT Asuransi Jiwasraya.

Tidak hanya itu, Mardani juga mengajak pengguna medsos atau netizen untuk mendorong pengajuan interpelasi persoalan BPJS.

"Sahabat-sahabat yang mencintai negeri ini di seluruh penjuru Indonesia, mari kita bersama suarakan dukungan pembentukan Pansus Jiwasraya dan pengajuan Interpelasi BPJS dengan menggaungkan tagar #DukungPansusJiwasraya #DukungInterpelasiBPJS," tulis Mardani melalui akun Twitternya, @MardaniAliSera, Senin 20 Januari 2024.

Di tengah kondisi ekonomi bangsa dan keuangan negara yang sulit, kata Mardani, kasus Jiwasraya dan kenaikan iuran BPJS Kesehatan ini menyakiti nurani rakyat dan mengkhianati amanah yang dipercayakan rakyat kepada pemerintah. 

Oleh karena itu, Mardani mengajak masyarakat menyuarakan tagar tersebut agar DPR dan pemerintah membentuk Pansus Jiwasraya dan mendorong interpelasi BPJS.

"Untuk itu mari kita suarakan dan gaungkan bersama tagar ini agar pimpinan DPR dan Pemerintah mau segera membentuk dan menjalankan Pansus Jiwasraya dan interpelasi BPJS.Semoga Allah bersama kita dan menjaga negeri ini," kata Mardani. [] Sd

Posting Komentar untuk "Mardani Ali Sera: Gaungkan Pansus Jiwasraya"

close