Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ada Penambahan Dua Kasus Positif Covid-19 di Pamekasan, Madura

Ilustrasi Penanganan Covid-19

Pamekasan-VisiMuslim- Jumlah pasien terkonfirmasi positif corona di Madura- Jawa Timur bertambah menjadi lima orang.

Pemerintah Kabupaten Pamekasan mengkonfirmasi ada penambahan dua kasus positif corona (covid-19) di Pamekasan pada Selasa, (14/4/2020) di Pendopo Ronggo Sukowati, Pamekasan.

Ketua Penanggulangan Covid-19 RSUD dr. H. Slamet Martodirdjo Pamekasan, Syaiful Hidayat menyatakan, dua pasien terkonfirmasi positif tersebut adalah warga Kecamatan Proppo dan Galis, mereka merupakan klaster asrama haji Surabaya sebagai tenaga kesehatan haji Indonesia (TKHI).

"Spesimen mereka sudah di kirim ke Jakarta 9 April kemarin, dan baru keluar malam ini, dan hasilnya positif," ungkapnya dilansir dari timesindonesia.co.id.

Jumlah spesimen yang dikirim ke Balitbangkes Jakarta berjumlah enam orang. Dan yang terkonfirmasi positif ada dua orang. Tambah Syaiful.

"Mereka saat ini sudah berada di ruang isolasi,". 

Sebelumnya sudah ada dua orang positif corona di Pamekasan ditambah dua orang lagi totalnya menjadi empat orang, sedangkan yang satu meninggal dunia pada (20/3/2020) lalu.

Per-hari Selasa, (14/4), jumlah keseluruhan kasus positif corona di Jawa Timur berjumlah 474 kasus, sedangkan ada 81 orang dinyatakan sembuh dan pasien meninggal berjumlah 45 orang, sedangkan ada 14.931 orang dalam pemantauan (ODP). [] Gesang/ Nilufar Babayiğit

Posting Komentar untuk "Ada Penambahan Dua Kasus Positif Covid-19 di Pamekasan, Madura "

close